Ingin Berlibur Ke Tempat Yang Dingin? Inilah Tips Untuk Menjaga Kulit Agar Tetap Lembab Dan Sehat

Ingin Berlibur Ke Tempat Yang Dingin? Inilah Tips Untuk Menjaga Kulit Agar Tetap Lembab Dan Sehat

BY dr Venny Veronica , Msc

Setelah membuat semua rencana perjalanan untuk liburan, jangan lupa persiapkan juga perawatan kulit, supaya kulitmu tidak kering dan tidak mengganggu selama menikmati perjalanan ke daerah yang lebih sejuk. Tidak hanya kulit wajah, kulit seluruh tubuh pun juga harus dirawat agar tidak kering, gatal, pecah-pecah ataupun berdarah.

Berikut ini adalah beberapa tips untuk mencegah kulit kering:

  1. Tips saat membersihkan kulit tubuh:
  • Gunakan air hangat saat mandi dan mencuci muka, hindari air panas karena dapat merusak dan menghilangkan minyak alami pada kulit
  • Batasi waktu mandi/berendam hingga 5 – 10 menit saja
  • Pakailah sabun yang lembut dan tidak berpewangi
  • Keringkan kulit menggunakan handuk dengan lembut
  1. Tips saat menggunakan pelembab:
  • Oleskan pelembab segera setelah mengeringkan kulit, saat kulit masih terasa lembab (jangan menunda terlalu lama karena pelembab bekerja dengan memerangkap kelembapan yang ada pada kulit)
  • Gunakan pelembab bertekstur salep ointment atau krim, karena lebih efektif dibandingkan dengan losion. Bawalah produk berukuran kecil di dalam tas, agar dapat digunakan kapanpun dibutuhkan
  • Ulangi kembali pemakaian pelembab setiap setelah mencuci tangan atau wajah, dan setiap kali merasa kering
  1. Minumlah air dalam jumlah yang cukup agar tubuh tetap terhidrasi dari dalam. Botol air berukuran kecil juga dapat dibawa di dalam tas agar dapat diminum selama perjalanan
  1. Gunakan lipbalm agar bibir tidak kering ataupun berdarah
  1. Hindari penggunaan skincare yang membuat kulit wajah menjadi kering. Jika sudah rutin menggunakan krim sesuai anjuran dokter, sebaiknya konsultasikan mengenai rencana perjalanan ke tempat yang lebih dingin, agar regimen skincare dan treatment dapat disesuaikan dengan kebutuhan kulit Anda.

                                                                             

Table of Contents

Schedule a meeting with our doctor.

© BMDERMA 2024. Copyright by PT Awet Cantik Bahagia