Berapa kali treatment Coolsculpting yang kamu butuhkan?

Berapa kali treatment Coolsculpting yang kamu butuhkan?

BY

Coolsculpting adalah salah satu treatment body contouring di BMDERMA yang bertujuan untuk menghilangkan lemak yang tidak diinginkan dengan cara membekukan sel-sel lemak di bawah kulit (cryolipolysis). Sel lemak yang didinginkan hingga suhu -11 derajat Celcius akan mengkristal, mati, dan diserap secara alami oleh tubuh dalam jangka waktu beberapa minggu setelah treatment. Setelah satu sampai tiga bulan, lemak pada area treatment akan berkurang sampai 25% secara permanen.

Treatment Coolsculpting dilakukan dengan mengaplikasikan vacuum suction applicator ke area tubuh yang memiliki tonjolan lemak membandel seperti double chin (dagu), lengan atas (upper arm), bra-line fat, back fat, flank, perut atas, perut bawah, pinggul, banana roll, pada dalam dan paha luar.

Pengulangan treatment ini sangat bervariatif pada setiap orang. Sebesar 65 – 75% pasien merasa puas melihat perubahan yang signifikan pada tubuhnya beberapa minggu setelah treatment pertama. Namun beberapa orang dengan lemak yang lebih banyak membutuhkan dua atau tiga kali treatment untuk mencapai bentuk tubuh ideal yang sesuai dengan harapan masing-masing pasien.

Selain membutuhkan pengulangan treatment, Coolsculpting sebaiknya dikombinasikan dengan rangkaian treatment lain. BMDERMA memiliki rangkaian treatment Body Contouring yang dapat membantu anda mencapai bentuk tubuh ideal yang anda inginkan.

Rangkaian treatment Body Contouring bukan hanya fokus untuk menghilangkan lemak dengan Coolsculpting, tetapi ada juga treatment Emsculpt untuk toning otot dan Exilis Elite untuk mengencangkan kulit kendur. Yuk cari tahu lebih lanjut tentang Body Contouring treatment dengan klik link ini.

Table of Contents

Schedule a meeting with our doctor.

© BMDERMA 2024. Copyright by PT Awet Cantik Bahagia