Chemical vs Physical Sunscreen. Apa Bedanya?

Chemical vs Physical Sunscreen. Apa Bedanya?

BY dr. Casey Tjahaja, Dipl. AAAM

Pastinya anda sudah pernah melihat berbagai jenis sunscreen yang dapat dibeli over the counter. Ada sunscreen yang “physical (mineral)” dan ada yang “chemical”. Apa bedanya dan bagaimana memilih yang cocok untuk anda?

Sunscreen merupakan tahap skincare yang sangat penting, karena dapat melindungi kulit anda dari sinar UV yang dapat merusak kulit, antara lain mempercepat proses penuaan, menimbulkan flek, hingga menyebabkan kanker kulit.  Sangat penting memilih sunscreen broad spectrum yang dapat menangkal sinar UV-A dan UV-B. Sinar UV-A dapat mempercepat proses penuaan, dan sinar UV-B dapat memyebabkan burn.

Perbedaan sunscreen physical (mineral) dan chemical adalah dari cara sunscreen tersebut menangkal sinar UV. Mari kita simak perbedaannya.

PHYSICAL (MINERAL) SUNSCREEN.

Physical atau yang dapat dikenal dengan nama mineral sunscreen bekerja dengan cara membuat barrier fisik yang duduk diatas kulit dan menangkal sinar UV. Sunscreen ini bersifat broad spectrum dan dapat menangkap sinar UVA & UVB.

Ingredients physical sunscreen adalah zinc oxide atau titanium dioxide. Kedua ingredients ini sudah FDA approved.

Karena jenis sunscreen ini hanya duduk diatas kulit, maka kelebihannya adalah lebih aman untuk anda yang kulitnya sensitive, berjerawat, dan aman untuk digunakan anak-anak. Jenis sunscreen ini juga lebih aman untuk wanita hamil karena tidak ada yang terabsorbsi ke dalam kulit.

Kekurangan dari physical (mineral sunscreen) adalah seringkali formulanya agak lebih sulit diratakan, dan bisa menimbulkan white cast. Maka dari itu, pilihlah yang tinted physical sunscreen atau yang formulasi terbaru yang ada menurunkan efek white cast.

CHEMICAL SUNSCREEN

Cara kerja chemical sunscreen adalah menggunakan senyawa kimia untuk mengabsorbsi sinar UV dan mengkonversikan menjadi panas sebelum bisa merusak sel kulit. Senyawa kimia yang biasa digunakan sebagai chemical sunscreen adalah:

  • Oxybenzone
  • Avobenzone
  • Octisalate
  • Octocrylene
  • Homosalate
  • Octinoxate

Kelebihan chemical sunscreen adalah, karena senyawa kimianya diabsorbsi kedalam kulit, maka  lebih mudah diratakan kedalam kulit dan tidak meninggalkan white cast. Chemical sunscreen juga lebih bagus bila dipakai dibawah make-up.

Kekurangan dari chemical sunscreen adalah, karena menggunakan senyawa kimia, bisa lebih beresiko menimbulkan iritasi & efek samping pada anda yang kulitnya sensitive atau berjerawat. Juga sebaiknya tidak digunakan anak-anak dan wanita hamil. Beberapa senyawa chemical sunscreen juga dikatakan dapat merusak coral reefs seperti oxybenzone, octocrylene, dan octinoxate.

Jadi sebaiknya pilih jenis sunscreen yang mana? Jawabannya adalah, yang ternyaman anda gunakan, karena keduanya ada kelebihan dan kekurangan. Yang penting tetap reapply sunscreen setiap 2 jam bila sedang banyak terpapar matahari.  Jangan lupa sunscreen-mu ya!

Table of Contents

Schedule a meeting with our doctor.

© BMDERMA 2024. Copyright by PT Awet Cantik Bahagia